Hadapi City, Liverpool Pantang Ulangi Kesalahan Lawan Napoli
Selecta News-Liverpool melihat banyak celah perbaikan saat dihajar Napoli di laga uji coba. Itu jadi catatan serius jelang melawan Manchester City di Community Shield.
Liverpool akan menghadapi City di Wembley, Minggu (4/8/2019) akhir pekan ini di ajang Community Shield. Ini jadi pertandingan kompetitif pertama untuk kedua tim di musim 2019/2020.
Sebelum itu, 'Si Merah' masih akan menjalani uji coba kontra Lyon di Jenewa, Kamis (1/8/2019) dinihari WIB. Pertandingan ini adalah kesempatan Liverpool untuk mengaplikasikan sejumlah catatan perbaikan usai rangkaian hasil negatif.
Juara bertahan Liga Champions itu sebelumnya memang memetik hasil-hasil buruk: tanpa kemenangan di empat pertandingan pramusim. Mereka ditaklukkan Borussia Dortmund, Sevilla, lalu sempat berimbang dengan Sporting, hingga kemudian dihajar Napoli 0-3.
Dua hal yang paling disoroti Manajer Liverpool Juergen klopp dari kekalahan kontra Napoli adalah kegagalan meredam serangan balik dan terlalu mudah kehilangan bola. Tak boleh ada kesalahan yang sama melawan City nanti.
"Ini merupakan laga sebenarnya yang pertama di musim ini. Pertandingan ini sangat penting dan semua pemain dalam kondisi baik," ujar Klopp dilansir BBC.
"Kami tak bertahan dengan baik dari serangan balik kemarin, kami kehilangan bola di momen-momen yang tak tepat. Dan kalau itu terjadi saat melawan Manchester City, maka Anda tak punya kesempatan."
"Yang saya lihat sejauh ini, City tampak bagus. Kecuali Sergio Aguero, rasanya semua pemain sudah hadir. Masih sama seperti musim lalu, lawan Manchester City adalah laga tersulit untuk dimainkan dalam semusim," imbuhnya.(sb/sn)