Kapolri: Sampai Hari Ini, Situasi Relatif Aman

Kapolri: Sampai Hari Ini, Situasi Relatif Aman
Kapolri: Sampai Hari Ini, Situasi Relatif Aman • Istimewa/Kompas

SelectaNews - Kepala Polri Jenderal Tito Karnavian memastikan, situasi dan kondisi Tanah Air menjelang pelaksanaan Pemilu serentak 17 April 2019, relatif kondusif.

"Sampai dengan hari ini, situasi relatif aman dan tidak terjadi gangguan keamanan signifikan ya," ujar Tito dalam konferensi pers di Kantor Kementerian Politik Hukum dan Keamanan, Jakarta, Senin (15/4/2019).

Bahkan, meskipun beberapa waktu lalu sempat terjadi insiden kericuhan di Yogyakarta dan aksi terorisme di Sumatera Utara dan Jawa Barat, itu tidak lantas menyebabkan ketidakstabilian keamanan dalam negeri.

"Peristiwa semuanya sudah dapat ditangani dengan baik sehingga situasi relatif aman," ujar Tito.

Stabilitas keamanan, lanjut Tito, juga dapat diukur dari beberapa hal. Pertama, tidak ada warga negara Indonesia yang berbondong-bondong pergi ke luar negeri akibat kekhawatiran akan ada gangguan keamanan.

Kedua, harga tiket maskapai penerbangan dari Indonesia ke sejumlah negara terpantau tidak mengalami kenaikan.

"Kami pun memberikan jaminan keamanan bahwa di hari H pencoblosan, kami akan siap. Juga pada saat masa penghitungan suara resmi yang diselenggarakan oleh KPU," ujar Tito.

Tito pun mengajak seluruh elemen bangsa untuk bersama-sama menjaga situasi aman sekaligus kondusif ini agar pesta demokrasi lima tahunan dapat berjalan lancar.(kpc/sn/red)

Barrier Gate

Berita Terkait